Tiga Nama Bersaing Rebut Ketua Demokrat Kota

Kamis, 07 April 2022 - 09:56:27 WIB

IMCNews.ID, Jambi- Sejumlah nama mencuat jelang Musyawarah Cabang (Muscab) DPC Demokrat Kota Jambi. Mereka akan bertarung berebut tampuk pimpinan partai berlambang mercy periode lima tahun mendatang. Salah satunya Roro Nully Kurniasih Kawuri.

Roro digadang gadangkan sebagai calon kuat Ketua DPC Demokrat Kota Jambi. Apalagi saat ini Roro Nully merupakan Wakil Ketua DPRD Kota Jambi dari Fraksi Demokrat.  Selain Roro Nully, ada beberapa nama lain yang juga dikabarkan mengincar kursi Ketua. Mereka adalah M Nasir dan Horizon yang juga merupakan anggota DPRD Kota Jambi. 

M Nasir sendiri sebelumnya pernah menjabat sebagai Ketua DPC Demokrat Kota Jambi.

Pada Musda DPD Demokrat Provinsi Jambi kemarin, Nasir getol memberikan dukungan kepada Mashuri yang belakangan terpilih.  Sedangkan Horizon merupakan plt Ketua DPC saat tampuk pimpinan DPD Demokrat Jambi di bawah kendali Burhanuddin Mahir (Cik Bur).

Roro Nully sendiri mengaku siap berkontribusi dan membesarkan partai Demokrat apabila diberikan kepercayaan. “Insyaallah saya siap,” ujarnya. Roro Nully tidak menampik ada dorongan dari kader agar dirinya maju di Muscab nanti. 

Gelombang dukungan itu disambut baik oleh politisi perempuan tersebut. “Mungkin karena mereka melihat saya ini salah satu kader senior. Alhamdulillah, kita sambut baik,” ucapnya.

Sebagai salah satu kandidat, Roro Nully memiliki misi mengembalikan kejayaan Demokrat. Salah satunya menjadi pemenang Pemilu 2024, baik di tingkat Provinsi maupun di Kota Jambi. “Kita akan berusaha mengembalikan kejayaan Demokrat. Yakni memenangkan Pemilu 2024 mendatang,” katanya.

Sebelumnya, Kepala Badan Komunikasi Strategis dan juga juru bicara DPD Demokrat Provinsi Jambi, Andas Toto mengatakan, ada 11 Kabupaten/Kota di provinsi Jambi yang segera menggelar Muscab. "Ya, Insya Allah dalam waktu dekat ini Partai Demokrat Provinsi Jambi akan menggelar Muscab untuk 11 kabupaten/kota," katanya.

Saat ini, lanjut dia, BPOKK DPD sebagai leading sektor penyelenggaraan pemilihan Ketua ditingkat DPC sedang menyiapkan berbagai hal terkait dengan pelaksanaan Muscab serentak yang direncanakan digelar di Kota Jambi. "Kawan-kawan dari BPOKK yang dipimpin Fikar Azami terus mempersiapkannya. Kita berharap dengan kerja cepat kawan-kawan persiapan Muscab serentak 11 Kabupaten/Kota di provinsi Jambi ini bisa terlaksana dengan baik," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala BPOKK DPD Demokrat Jambi, Fikar Azami mengatakan saat ini pihaknya tengah mempersiapkan pelaksanaan Muscab yang menjadi agenda besar partai. "Sekarang kita lagi persiapan dan tengah menjadi pembahasan di DPD," katanya.

Menurut Fikar, jadwal akan disampaikan secara resmi dalam beberapa hari kedepan. Termasuk soal mekanisme maupun penjaringan bakal calon Ketua yang akan maju di Muscab nanti.  "Jadwal dan mekanismenya akan kita dirilis secara resmi. Tunggu saja, nanti kita sampaikan secara terbuka," ungkapnya.

Mantan Ketua DPRD Kota Sungai Penuh ini menegaskan panggung Muscab terbuka untuk siapa pun kader Demokrat yang ingin maju. Sejauh ia memenuhi syarat dan ketentuan seusai peraturan organisasi (PO) partai Demokrat.  "Semua punya kesempatan yang sama untuk membesarkan partai. Tapi tetap harus mengacu pada PO Demokrat," pungkasnya. (*)

 



BERITA BERIKUTNYA