IMCNews.id- Ketua Kadin Jambi Usman Sulaiman bersama 100 Ketua Kadin se Indonesia yang dipimpin Ketua Umum Kadin Indonesia Anindya Novian Bakrie melakukan beberapa pertemuan dengan pengusaha India dalam lawatannya ke India.
Pertemuan tersebut diantaranya yang dikemas dalam acara CEO Business Forum, Investment Forum dan Business Matching di hotel Taj Mahal pada Sabtu (25/1/2025)
Selain Ketua Umum Anindya Novian Bakri, kegiatan itu juga dihadiri ketua dewan penasehat, Hasyim Djoyo Kusumo beserta rombongan.
Ketua Kadin Jambi Usman Sulaiman mengatakan, dia bersama Ketua Kadin se Indonesia juga melakukan pertemuan dengan Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo Subianto beserta rombongan presiden.
Rombongan lain bersama Presiden yaitu beberapa menteri yang hadir diantaranya Bapak Budi Sadikin Menteri Kesehatan, Bapak Airlangga, Menteri SDM dan juga beberapa menteri luar negeri dan lain-lain.
Selain itu juga ada pertemuan antara KADIN Indonesia dan CII atau KADIN India. Kemudian dalam beberapa hari ini rombongan Kadin Indonesia juga menghadiri langsung acara perayaan dari Hari kemerdekaan India yang jatuh pada tanggal 26 Januari.
Diketahui, Presiden Prabowo akan hadir sebagai tamu Kehormatan di negara ini dan dengan bangga seluruh rombongan beserta yang hadir di New Delhi, India
Usman Sulaiman mengatakan, khususnya Jambi, hubungan dagang dengan India telah berjalan puluhan tahun yaitu banyak orang India datang untuk membeli hasil komoditi produk Jambi yaitu pinang, Kelapa Sawit dan juga produk-produksi lainnya.***
Safari Ramadhan di Kerinci, Wagub Sani: Momentum Silaturahmi Bersama Masyarakat
Jelang Idul Fitri, Satgas Pangan Ditreskrimsus Polda Jambi Sidak Harga Sembako di Angso Duo
Tersisa 60 Hari, Pansus PI 10% Migas Desak Pemprov Jambi, PT JII dan PetroChina
Gubernur Al Haris Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Pengamanan Idul Fitri 1446 Hijriah
Kapolda yang Baru Beri Arahan ke Jajaran Polda Jambi, Begini Tegasnya
Tiga Penambang Minyak Ilegal Dilimpahkan Penyidik Ditreskrimsus Polda Jambi ke Kejari Batanghari
Soal Kisruh di Kemendiktisaintek, Menko PMK Enggan Banyak Komentar, Mendiktisaintek Bungkam