Dibagi Dua Zona, Pendaftaran Seleksi Bawaslu Kabupaten dan Kota di Provinsi Jambi Mulai 29 Mei

Kamis, 25 Mei 2023 - 10:47:15 WIB

Prof Dompak.
Prof Dompak.

IMCNews.ID, Jambi - Tim Seleksi (Timsel) Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi periode 2023-2028 mulai melakukan sosialisasi terkait seleksi tersebut.

Seleksi dibagi dalam dua zona, yakni wilayah 1, Kota Jambi, Muaro Jambi, Batanghari, Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) dan Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar).

Kemudian, wilayah 2 meliputi Bungo, Tebo, Sarolangun, Merangin, Kerinci dan Kota Sungai Penuh.

Timsel wilayah 1 diketuai oleh Prof. Dr. Ir. Dompak MT Napitupulu dan sekretaris, H Yan Apriyadi, S.Kom serta tiga anggota lainnya yakni, Derry Kagantino, SH., M.Kn, Dr. H. M Nur Azmi, S. Pd.I., M. Pd.I, dan Doni Aprizal Hadi, S.Pd.I, MM.

Sedangkan Timsel wilayah 2 atau wilayah barat yakni Dr. Aswari Hepni, S.H., M.H, Mochamad Farisi, SH., LL.M, Ahmad Riki Sufrian.,S.Pd.I dan Mukhlis, S.Ag., M.Pd.I.

Pendaftaran calon anggota pengawasan akan dimulai 29 Mei nanti di du sekretariat berbeda. Timsel akan menjaring sebanyak 8 kali kebutuhan dengan memperhatikan 30 persen keterwakilan perempuan.

Ketua Timsel Wilayah 1, Prof Dompak Napitupulu menjelaskan, tugas Bawaslu adalah mengawal Pemilu agar berjalan demokratis dan berintegritas. 

"Bawaslu berperan penting, sehingga kita perlu mencarinya dari orang-orang yang berkompetensi," katanya.

Dompak juga mengajak jika ada dari kalangan mahasiswa yang berminat untuk bergabung sebagai pengawas Pemilu silahkan ikut mendaftar. 

"Pendaftaran dimulai 29 Mei sampai 7 Juni 2023 nanti," sebutnya.

Ia menyebutkan sebanyak 30 persen merupakan perwakilan perempuan. 

"Itu yang perlu diperhatikan, cukup berpeluang bagi adik-adik mahasiswi," sebutnya.

Adapun persyaratannya, WNI ber-KTP Jambi, usia minimal 30 tahun saat mendaftar, berpendidikan paling rendah tamatan SMA dan sebagainya. 

"Intinya berdomisili di daerah pendaftaran," tandasnya. (IMC01)



BERITA BERIKUTNYA