KPK Kantongi Data Pegawai Terlibat Dalam Judi Online

Selasa, 09 Juli 2024 - 14:29:32 WIB

IMCNews.ID, Jakarta- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengaku telah mengantongi data dan nama pegawainya ya g terlibat aktifitas judi online.

"KPK telah memperoleh informasi terkait judi online yang diduga melibatkan beberapa pegawai," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardika, Senin (8/7/2024).

Tapi dari daftar nama yang diterima menurut dia, ada beberapa yang sebenarnya bukan pegawai KPK. Namun dia memastikan KPK akan terus menelusuri kebenaran soal daftar nama tersebut.

"Penelusuran awal oleh Inspektorat menemukan ada beberapa nama yang bukan pegawai KPK. Inspektorat masih terus mengumpulkan bahan keterangan terkait laporan tersebut, untuk tindak lanjut berikutnya," ujarnya.

Dia menyatakan komitmen KPK untuk bersama memberantas aktifitas judi online yang telah merambah ke semua kalangan.

"KPK dalam berbagai kesempatan juga telah mengingatkan seluruh pegawainya mengenai dampak dan bahaya praktik judi online ini," akunya. (*)



BERITA BERIKUTNYA