Dugaan Sementara Penyebab Kebakaran Gudang Amunisi Terungkap, Panglima TNI: Bakal Diinvestigasi

Senin, 01 April 2024 - 04:30:53 WIB

IMCNews.ID, Jakarta - Dugaan sementara penyebab kebakaran di Gudang Amunisi Daerah (Gudmurah) milik Kodam Jaya di perbatasan Bekasi-Bogor, Jawa Barat diungkap oleh Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Dia menduga kebakaran itu disebabkan oleh amunisi yang sudah kedaluwarsa. Menurut dia, amunisi yang sudah kedaluwarsa lebih sensitif untuk meledak. Sedikit gesekan saja bisa menimbulkan ledakan.

"Ya, memang kalau sudah expired itu relatif sensitif, labil. Kena gesekan, gerakan, kena panas dia akan mudah, mudah meledak," katanya, Minggu (31/3/2024) dikutip dari CNN Indonesia.

Namun dia menyatakan bahwa pihaknya tengah melakukan investigasi guna memastikan penyebab kebakaran. Kata dia, pihaknya telah melakukan mitigasi dengan penyimpangan yang berada di bawah tanah serta lokasi yang jauh dari pemukiman masyarakat.

"Makanya kita punya SOP penggudangannya itu, di bawah tanah gitu ya, jadi di bawah tanah karena labil tersebut dan sewaktu-waktu bisa meledak. Kemudian ada tanggul dan jauh dari pemukiman masyarakat," jelasnya. (*)



BERITA BERIKUTNYA