IMCNews.ID, Jambi - Setelah ditetapkan sebagai komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi terpilih, lima komisioner KPU Provinsi Jambi langsung dilantik oleh KPU RI, Rabu (24/5/2023).
Usai dilantik, komisioner KPU Provinsi Jambi terpilih akan langsung mengikuti bimbingan teknis.
Diketahui lima Komisioner KPU Provinsi Jambi terpilih yakni Fahrul Rozi, Edison, Iron Syahroni, Suparmin dan Yatno.
Lima anggota KPU Provinsi Jambi ini juga telah melakukan rapat pleno untuk menentukan Ketua KPU Provinsi Jambi.
Berdasarkan hal ini berdasarkan berita acara rapat pleno nomor 297/PK.01-BA/15/2023, menyepakati bahwa Iron Syahroni sebagai Ketua KPU Provinsi Jambi periode 2023-2028.
Berita acara tersebut langsung ditandatangani kelima komisioner KPU Provinsi Jambi. (IMC01)
Gubernur Al Haris Tegaskan Pemprov Jambi Tak Rumahkan Honorer
Refleksi HPN Riau 2025, Ketua SMSI Jambi Mukhtadi Ingatkan Koreksi Diri Hadapi Tantangan Digital
Tak Ada Lagi Istilah Pengecer LPG 3 Kg, Dijadikan Sub-Pangkalan, Ini Bedanya
Terungkap, 351 Pelabuhan Tikus Selundupkan Barang Ilegal di Sepanjang Pulau Sumatera
PT Timah Pecat Pegawai yang Viral Hina Honorer Gunakan Layanan BPJS Kesehatan