Resmi Dilantik, Iron Sahroni Ditunjuk Sebagai Ketua KPU Provinsi Jambi

Rabu, 24 Mei 2023 - 14:33:57 WIB

Lima komisioner KPU Provinsi Jambi bersama Sekretaris KPU Provinsi Jambi.
Lima komisioner KPU Provinsi Jambi bersama Sekretaris KPU Provinsi Jambi.

IMCNews.ID, Jambi - Setelah ditetapkan sebagai komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi terpilih, lima komisioner KPU Provinsi Jambi langsung dilantik oleh KPU RI, Rabu (24/5/2023).

Usai dilantik, komisioner KPU Provinsi Jambi terpilih akan langsung mengikuti bimbingan teknis.

Diketahui lima Komisioner KPU Provinsi Jambi terpilih yakni Fahrul Rozi, Edison, Iron Syahroni, Suparmin dan Yatno.

Lima anggota KPU Provinsi Jambi ini juga telah melakukan rapat pleno untuk menentukan Ketua KPU Provinsi Jambi.

Berdasarkan hal ini berdasarkan berita acara rapat pleno nomor 297/PK.01-BA/15/2023, menyepakati bahwa Iron Syahroni sebagai Ketua KPU Provinsi Jambi periode 2023-2028.

Berita acara tersebut langsung ditandatangani kelima komisioner KPU Provinsi Jambi. (IMC01)



BERITA BERIKUTNYA