IMCNews.ID, Bungo - Warga Kampung Baru, Dusun Senamat, Kecamatan Pelepat, Kabupaten Bungo bernama Sami tewas di tangan tetangganya sendiri bernama Bolot.
Dia tewas mengenaskan dengan kondisi leher nyaris putus akibat ditebas dengan parang oleh pelaku, Rabu malam (18/1/2023), sekitar pukul 20.30 Wib.
Menurut warga sekitar, Samsul Huda, Sami mengalami luka bacok di bagian leher akibat tebasan senjata tajam milik Bolot.
"Kami dak tau jugo penyebab pastinyo. Tapi ado yang bilang kareno tersinggung dengan omongan korban," katanya.
Menurut dia, pelaku yang naik pitam langsung mengambil sebilah parang dan menebas leher korban sebanyak tiga kali hingga nyaris putus. Setelah membacok korban pelaku langsung melarikan diri.
Mendapat laporan kejadian itu polisi datang ke lokasi dan langsung mengepung rumah milik anak pelaku yang menjadi tempat persembunyiannya. Pelaku akhirnya berhasil diamankan polisi sekitar pukul 22.00 WIB.
"Pelaku setelah membunuh korban langsung melarikan diri ke rumah anaknya yang tak jauh dari lokasi kejadian. Sempat juga polisi melepaskan tembakan peringatan," kata Samsul.
Dari tangan pelaku, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa sebilah parang dan satu unit kecepek.
Korban sendiri langsung dilarikan ke RSUD H. Hanafie Muara Bungo untuk divisum.
Kasat Reskrim Polres Bungo, AKP Septa Badoyo membenarkan kejadian pembunuhan tersebut. Menurut ida, pelaku sudah diamankan dan ditahan di Polres Bungo.
‘’Kasus ini masih dalam proses penyidikan. Keterangan sementara pelaku menebas korban karena tersinggung,’’ katanya. (*)
PetroChina Sambangi Kantor SMSI Provinsi Jambi, Ini yang Dibicarakan
Mahfud Ungkap Praktik Jual Beli Kasus dan Vonis Masih Marak di Indonesia
Jalur Gaza Kembali Digempur Israel, Puluhan Orang Meninggal Dunia
Kaesang Sebut Prabowo-Gibran Sudah Menang Berdasarkan Survei
Sesosok Mayat Ditemukan di Lubang PETI Diduga Korban Pembunuhan Dalam Kondisi Terikat